Home » » Tips Sahur dan Buka Puasa Ramadhan

Tips Sahur dan Buka Puasa Ramadhan

Tips Sahur dan Buka Puasa Ramadhan – Sebelumnya berita-ane.com mengucapkan Selamat Puasa Ramadhan 2011, semoga kita semua bisa memanfaatkan betul semua momen di Bulan Ramdhan tahun ini.

Puasa tidak lepas dari 2 kata ini yaitu buka puasa dan sahur. Menu sehat buka puasa sudah pasti wajib untuk kita yang mempunyai kewajiban menjalani ibadah di Bulan Suci Ramadhan. Tidak perlu makanan mahal dan mewah, tapi cukup makanan sederhana tapi sehat.

Tidak hanya menunya saja tapi juga di perhatikan cara kita dalam berbuka atau ketika sahur. Jangan sampai hanya salah makan, puasa dan ibadah Ramadhan anda terganggu.


Berikut tips sahur dan buka puasa Ramadhan

Tips Sahur
§   Makan Hangat. Tujuannya tak lain agar makanan mudah dicerna sekaligus merangsang keluarnya enzim pencernaan.
§         Porsi cukup dan seimbang gizinya
§       Konsumsilah makanan yang dicerna dalam jangka waktu lama dibandingkan mengonsumsi makanan yang cepat dicerna. Makanan yang dicerna dalam jangka waktu lama atau sekitar 8 jam pencernaan diantaranya adalah karbohidrat kompleks (gandum, beras merah).
§         Tingkatkan asupan cairan dalam jumlah cukup (3-4 gelas air)
§         Sayur dan Buah. ianjurkan mengkonsumsi sayur dan buah yang kaya vitamin A, B, C dan E.
§         Susu
§     Jangan minum minuman yang mengandung kafein karena bersifat diuretik dan dapat menimbulkan keluhan sakit kepala akibat dari efek adiksi.
§    Hindari makanan yang digoreng (deep fried) karena dapat menimbulkan keluhan kesehatan seperti mual, heart burn, kembung, dan peningkatan berat badan.
§    Solusi Mie Instan. Kalau terlambat bangun dan hanya sempat merebus mie instan, usahakan menambah dengan telur dan sayuran atau daging. Akhiri dengan segelas jus, jika tak sempat mengunyah buah. Serta juga suplemen multivitamin, jika anda cemas makanan yang dikonsumsi kurang bergizi.

Tips Buka Puasa
§         Jangan menunda waktu berbuka puasa
§        Hindari air es, karena minum air es dapat menunda lapar. Sehingga kita akan lupa makan nantinya.
§     Jangan makan dan minum yang bisa merangsang gas seperti kol, lobak, nangka, ubi jalar dan minuman ringan bersoda.
§       Minumlah secukupnya dulu dan makan secara bertahap baik dalam jumlahnya maupun intensitasnya.
§   Awali dengan makan makanan yang manis-manis. Ini untuk mengembalikan energi  tubuh anda yang terkuras. Buah kurma segar dapat menjadi pilihan terbaik untuk ini boleh juga menggantinya dengan kue-kue jajan pasar yang manis.
§    Beri waktu satu jam, barulah konsumsi makanan penuh sesuai dengan porsi anda biasanya. Makan makanan yang mengandung gizi seimbang tentunya.
§         Hindari makan makanan yang mengandung bumbu yang terlalu merangsang.
§       Bagi penderita sakit lambung makanan yang sebaiknya dihindari adalah ketan, mie, daging berlemak, ikan dan daging yang diawetkan, sayuran mentah, sayuran berserat, minuman yang mengandung soda, dan bumbu yang tajam (cuka, cabai, asam). Jenis makanan tersebut bisa menimbulkan gas yang berpengaruh meningkatkan produksi asam lambung.
§    Bagi mereka yang berat badannya melebihi berat badan ideal, sebaiknya selama berpuasa pun tetap menghindari makanan yang tinggi kolesterolnya, misalnya lemak hewan, margarin, mentega. Selain itu, sebaiknya Anda menghindari makanan yang manis-manis, seperti dodol, sirup, cokelat, kue tar, es krim. Selain lebih banyak mengkonsumsi sayur, buah, dan daging tanpa lemak, pengolahan makanannya pun sebaiknya jangan digoreng.
§   Sedang bagi mereka yang terlalu kurus, selama berpuasa sebaiknya menambah porsi susunya dan menghindari makanan yang sulit dicerna seperti sayuran berserat kasar (daun singkong, daun pepaya).
§         Berhentilah makan sebelum kenyang.



Herbal Untuk Daya Tahan Tubuh Selama Puasa

Anda juga bisa mengkonsumsi beberapa produk herbal yang memang di khususkan untuk daya tahan tubuh selama puasa, seperti

1.      HABBATUSSAUDA
2.      Sari Kurma
3.      Madu Herbal

Khasiat produk herbal tersebut antara lain:

1.      Meningkatkan daya tahan tubuh
2.      Meningkatkan energi dan stamina secara cepat.
3.      Melindungi tubuh

Untuk jelasnya bisa lihat di masing masing produk


0 comments:

Post a Comment


 
Support : Copyright © 2013. WIKI ASIA - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger