Home » » Cara Agar Bisa Bangun Pagi

Cara Agar Bisa Bangun Pagi

Cara Agar Bisa Bangun Pagi – Kita semua tentu manfaat bangun pagi, namun tidak sedikit orang yang sulit melakukannya, padahal dengan bangun pagi kita bisa mendapatkan manfaat yang banyak sekali. Salah satunya adalah mendapatkan oksigen yang berkualitas.

Kualitas oksigen yang baik ini akan memaksimalkan fungsi kerja otak, mencegah kerusakan paru-paru, memperlancar peredaran darah, dan meningkatkan kekebalan tubuh.

Selain itu berdasarkan penelitian dari Roehamton University di Inggris, bangun pagi membuat tubuh lebih sehat, mood yang baik, dan membuat orang memiliki indeks massa tubuh ideal. "Mereka yang bangun pagi cenderung lebih sehat dan lebih bahagia," ungkap peneliti Dr Joerg Huber.


Berikut Cara Agar Bisa Bangun Pagi

1.      Tidur efektif
Semua juga tahu kalau ingin bangun lebih pagi kita sebaiknya tidur lebih awal. Tapi percuma saja tidur selama delapan jam jika tidur kita tidak efektif. Jika posisi tidur tak nyaman, bantal terlalu tinggi, atau suhu kamar terlalu dingin, kita akan terbangun berkali-kali di tengah malam, dan tubuh pun merasa kita belum mendapat cukup istirahat.

2.      Hindari kopi, red wine, dan cokelat sebelum tidur
Penelitian menunjukkan tiga jenis makanan dan minuman ini adalah yang paling berpotensi mengganggu tidur. Mengonsumsinya di malam hari bisa membuat perut Anda bergejolak di malam hari dan tidur pun tak nyaman.

3.      Buka tirai jendela kamar
Begitu matahari terbit, sinarnya akan masuk ke kamar dan membantu Anda terbangun.

4.      Geser rutinitas Anda jadi lebih pagi
Jika biasanya Anda memulai aktivitas sehari-hari jam 8 pagi, tambahkan beberapa aktivitas tambahan yang dilakukan di jam 7 pagi. Misalnya jogging, berenang di kolam belakang kompleks, memasak sarapan sendiri, menulis untuk blog, atau apa pun aktivitas yang Anda senangi. Lakukan secara rutin setiap hari hingga jadi bagian gaya hidup Anda.

5.      Gunakan 2 alarm
Anda biasa menyimpan jam alarm (atau menggunakan alarm ponsel) di samping tempat tidur? Silakan. Tapi pasang juga satu alarm lain, kalau bisa yang bunyinya lebih kencang, di tempat yang berjarak minimal 5 langkah dari tempat tidur. Mau tak mau Anda harus bangun untuk mematikannya. Tapi setelah itu jangan tidur lagi, ya. Atau anda bisa mencoba JAM LARI.

6.      Simpan segelas air di samping tempat tidur
Begitu alarm berbunyi, duduklah di tempat tidur dan minum segelas air yang sudah disediakan. Sampai habis. Ini berguna untuk membuat tubuh Anda siap beraktivitas dan tak ingin kembali tidur.

7.      "Jump out of bed"
Istilah dalam bahasa Inggris ini bisa diartikan secara harfiah. Setelah mematikan alarm, langsung bangkit dan "melompat" turun, lalu jauhi tempat tidur.

8.      Pikirkan hal menarik yang akan terjadi hari ini
Sebelum memutuskan untuk tidur lagi, pikirkan rencana kegiatan yang akan Anda jalani hari ini. Jika Anda bangun lebih pagi, tentunya akan ada lebih banyak waktu untuk bersiap-siap, memilih busana terbaik, menata rambut, dan berdandan dengan lebih maksimal. Menyenangkan, bukan?

9.      Jadikan kebiasaan
Oke, Anda sudah berhasil bangun lebih pagi dari Senin hingga Jumat. Weekend bisa bangun jam 10 lagi, dong? Jangan salah. Tubuh bekerja menyesuaikan dengan jadwal yang sudah jadi kebiasaan. Jika Anda sudah membiasakan diri selama seminggu untuk bangun pagi, seterusnya tubuh Anda akan terbangun sendiri di jam yang sama. Namun jika rutinitas itu dirusak (tiba-tiba Anda kembali bangun siang selama 3 hari), tubuh pun akan mengikuti jadwal yang baru.

10.  Pikirkan risikonya
Setiap Anda berpikir, "Tidur lagi deh, 15 menit lagi," ingatlah bahwa rata-rata manusia menghabiskan sepertiga hidupnya untuk tidur. Jadi jika Anda diberi usia hingga 70 tahun, Anda akan menghabiskan lebih dari 20 tahunnya untuk tidur. Jadi, lupakan tidur 15 menit lagi. Anda masih punya banyak waktu untuk tidur besok-besok.


Berikut Cara Usir Kantuk Saat Bangun Pagi

1.      Buka jendela
Hal pertama yang harus dilakukan supaya cepat terjaga saat bangun tidur adalah dengan menyalakan lampu ruangan, atau membuka tirai jendela jika langsung berhadapan dengan arah datangnya sinar matahari. Jam biologis manusia sangat dipengaruhi oleh cahaya, sehingga rasa kantuk susah hilang kalau ruangan masih gelap.

2.      Minum air putih atau teh hijau
Secara teori, tubuh akan lebih bugar ketika kehilangan cairan tubuh yang terjadi selama tidur langsung diganti minimal dengan segelas air putih saat bangun. Beberapa penelitian mengungkan teh hijau sama efektifnya dengan air putih dalam mengembalikan status hidrasi, sekaligus memberi efek menenangkan.

3.      Patuhi aturan 10 menit
Masa paling kritis dalam mengawali hari adalah 10 menit sejak pertama kali terjaga dari tidur. Jika sanggup melawan hasrat untuk tidur lagi dalam waktu 10 menit tersebut, umumnya rasa kantuk dan malas bangun akan segera hilang dengan sendirinya.

4.      Lakukan aktivitas fisik
Beberapa orang bisa langsung terjaga kalau sudah membaca koran pagi. Namun jika tetap merasa malas dan mengantuk, coba lakukan kegiatan yang sifatnya lebih aktif secara fisik misalnya memasak atau langsung membereskan tempat tidur.

5.      Sarapan
Melewatkan sarapan bisa membuat sistem metabolisme kehilangan keseimbangan,s ehingga tubuh cepat kehabisan energi. Konsekuensi dari kekurangan energi adalah tubuh terasa lemas, kurang gairah dan tetu saja gampang mengantuk.

6.      Patuhi jadwal tidur
Solusi jangka panjang bagi yang sering merasa mengantuk dan malas untuk segera bangun tidur adalah dengan mendisiplinkan pola tidur setiap hari. Membiasakan diri untuk menebus kekurangan waktu tidur di dengan tidur seharian di akhir pekan hanya akan memperburuk gangguan tidur.

7.      Kencangkan musik
Memutar musik kencang-kencang bisa memberikan efek yang sama seperti minum kopi, yakni mengusir arasa kantuk. Bahkan beberapa jenis lagi dengan irama yang menghentak bisa membuat tubuh terasa lebih bergairah dibandingkan saat hanya minum kopi.

0 comments:

Post a Comment


 
Support : Copyright © 2013. WIKI ASIA - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger