Cara Blokir No HP di Ponsel Android – Sebelumnya sudah dijelaskan bagaimana cara blokir no HP di Balckberry, nah sekarang akan dijelaskan bagaimana cara blokir no HP di ponsel Android. Sama seperti di Blackberry, untuk memblokir no HP di ponsel Android anda harus download aplikasi yang diperlukan.
Berikut Cara Blokir No HP di Ponsel Android
Android Call Blocker
Aplikasi Android Call Blocker adalah aplikasi gratis yang memungkinkan pengguna ponsel Android untuk melakukan block telepon dan SMS dari nomor kontak tertentu yang tidak Anda inginkan.
Fitur Blacklist pada aplikasi Android Call Blocker adalah tempat dimana Anda menambahkan nomor telepon atau daftar kontak yang ingin Anda blokir. Nomor telepon atau nama yang terdapat dalam Blacklist tidak akan bisa menelepon ataupun berkirim SMS ke ponsel Android Anda.
Link download:
Root Call Blocker Free
Seperti namanya, Root Call Blocker hanya bisa bekerja pada rooted Android. Saat akses ke root telah dibuka untuk aplikasi ini maka Anda bisa dengan mudah memblokir nomor-nomor telepon yang Anda rasa mengganggu dan melakukan filter terhadap panggilan telepon juga SMS yang Anda anggap sebagai spam.
Akses root memungkinkan aplikasi Root Call Blocker untuk melakukan blokir 100% terhadap nomor telepon yang Anda inginkan. Anda bisa memilih sejumlah opsi, termasuk jika Anda ingin mendapatkan notifikasi jika ada nomor terblokir yang tengah berusaha menghubungi Anda atau Anda bisa memilih mengatur ponsel dalam keadaan silent tanpa notifikasi. Setting bisa disesuaikan seperti keinginan Anda
Link download
SMS Blocker
Sesuai dengan namanya, aplikasi ini akan ngeblok semua SMS spam. Terdapat 5 menu di bar aplikasi ini, yaitu Blocks, Allow, Filter, Logs, dan Settings.
Pada menu Blocks, Anda dapat mengisi nomor khusus atau nomor siapa saja yang ingin diblok. Saat menambahkan nomor yang hendak diblokir, akan muncul 3 pilihan, apakah Anda mau mengambil nomor itu dari inbox, phonebook, atau manual entry.
Pada menu Filter, anda bisa menyaring konten SMS dengan memasukkan kata kunci seperti "diskon atau discount" di menu Filter.
Ketika datang SMS yang di dalamnya terdapat kata "diskon atau discount" aplikasi ini secara otomatis tidak mengijinkannya masuk ke inbox. Akan muncul pilihan Always block, Allow this time, dan Always allow.
Notifikasi akan tetap ada ketika Anda menerima SMS spam atau SMS dengan konten yang diblok. Semua SMS yang diblok tidak akan hilang sepenuhnya, melainkan masuk ke folder khusus dalam smsBlocker. Anda dapat melihatnya di menu Logs.
Link download
Extreme Call Blocker
- Auto Reply SMS: aplikasi ini mengirim balasan sesuai setting yang anda lakukan, untuk cara settingnya silahkan instal aplikasi ini ke hp anda, ikuti tutorialnya
- Auto Blocking: Dengan fitur ini aplikasi ini secara otomati mereject semua panggilan dari nomer yang kita black list, begitu pula dengan private number.
Link download
0 comments:
Post a Comment