Inilah Penampakan Redenominasi Rupiah Rp 1.000 Jadi Rp 1 – Tahun ini pemerintah mulai sosialisasikan redenominasi uang rupiah secara gencar. Seperti kita tahu, pemerintah berencana menghilangkan tiga angka nol di mata uang rupiah, sehingga yang awalnya Rp 1.000 menjadi Rp 1, namun dengan nilai yang sama. Dengan kata lain, anda tetap bisa membeli combro harga Rp 1.000 sekarang dengan Rp 1 nanti.
Proses redenominasi rupiah direncanakan akan berjalan 3 tahap yaitu persiapan, transisi dan phasing our. Kesemua tahapan tersebut akan memerlukan waktu minimal 6 tahun. Tahun ini dan tahun depan merupakan tahap persiapan.
Di tahap transisi, kegiatan utamanya adalah penyusunan RUU Redenominasi, rencana pencetakan uang dan distribusinya, penyesuaian infrastruktur dan teknologi informasi serta sistem pembayaran, akuntansi serta komunikasi kepada masyarakat.
Tahap terakhir yaitu tahap phasing out yaitu saat dilakukan pengembalian mata uang Rupiah dengan kata baru menjadi rupiah
Berikut Penampakan Redenominasi Rupiah Rp 1.000 Jadi Rp 1
Jika redenominasi rupiah berhasil, maka Indonesia tidak hanya menjadi salah satu negara yang berhasil melakukan redenominasi (Baca: Daftar Negara yang Sukses Melakukan Redenominasi) tapi juga menjadi negara dengan mata uang yang tinggi di ASEAN (Lihat: Video Ipin Upin Jumlah Nol di Rupiah)
0 comments:
Post a Comment