Home » » Profil Biodata Lengkap Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman

Profil Biodata Lengkap Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman

Profil Biodata Lengkap Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman – Ajang Puteri Indonesia 2013 sudah selesai digelar, perwakilan dari Sumatera Barat keluar menjadi pemenangnya, dia adalah Whulandary Herman. Wanita cantik kelahiran 1989 tersebut berhasil memikat hati para juri di malam final Puteri Indonesia 2013.

Dewan juri, yang terdiri atas Kusuma Dewi (Yayasan Puteri Indonesia), Puan Maharani (Ketua Fraksi PDI Perjuangan), Raja Sapta Oktora (Ketua Umum HIPMI), Dr Warta (Dirjen PAUD Non-Formal), Ben Sukma Harapan (Ketua Umum DPP Asosiasi Perusahaan Perjalanan Pariwisata Indonesia), Prof HM Ahman Sya (Dirjen Ekonomi Kreatif Berbasis Seni dan Budaya), Fira Basuki (penulis), Nadine Chandrawinata (Puteri Indonesia 2005), dan Arzeti Bilbina (model senior).

"Kemenangan ini bagian dari upaya untuk mewujudkan mimpi semua Puteri Indonesia. Menjadi Puteri Indonesiaitu mimpi saya dari kecil. Berbagai persiapan yang saya lakukan, mulai belajar bahasa Inggris, Jerman, politik, budaya, dan lain-lainnya, malam ini semuanya terbayar sudah," ungkap Whulandary, mahasiswi Ilmu Komunikasi di Universitas Paramadina Jakarta.

Profil Biodata Lengkap Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman

Berikut Profil Biodata Lengkap Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman

Nama : Whulandary Herman (Whulan)
Tempat / Tanggal Lahir : Padang/ 26 Juni 1989
Tinggi : 176 cm
Warna Rambut dan Mata: Hitam
Pekerjaan: Peragawati (Model)
Pendidikan: Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Paramadina, Jakarta
Hobi: Travelling, menulis, memotret, menyelam, dan yoga.
Twitter:@WulandaryHerman
Prestasi:
- The Best Catwalk Covergirl Aneka Yess 2002
- Best Model Top Model Indonesia 2002
- Juara 2 Pemilihan Wajah Femina 2008
- 3rd Runner Up dan Best Catwalk di ajang International Model of the Year 2010 di Seoul, Korea (diikuti 34 negara)
- Juara 1 Asia Top model 2010 di China(diikuti beberapa negara Asia)

0 comments:

Post a Comment


 
Support : Copyright © 2013. WIKI ASIA - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger