Home » , , , » Oppo R809T, Android Jelly Bean Quad Core layar 4,7 Inci

Oppo R809T, Android Jelly Bean Quad Core layar 4,7 Inci

Smartphone android kini persaingannya kian sengit dan ramai sekali dengan banyaknya pendatang baru yang juga ikut meramaikan pasaran sektor gadget di indonesia maupun dunia. Setelah beberapa waktu lalu sukses memulai kiprahnya di pasaran gadget tanah air lewat Oppo find 5 kali ini produsen smartphone asal China, Oppo telah melanjutkan proyek smartphone berikutnya yang memiliki spesifikasi yang terbilang mumpuni namun menurut kabar yang beredar akan di pasarkan untuk segmen kelas  menengah dengan di beri nama  Oppo R809T.

Oppo R809T, Android Jelly Bean Quad Core layar 4,7 Inci


Saat ini, smartphone R809T ini telah resmi di China, tapi memiliki ukuran yang agak berbeda, yaitu 6,93mm jadi Oppo R809T yang kita bahas kali ini sebenarnya memiliki body yang lebih ramping dari yang di jual di pasaran china yakni sebesar 6,1 mm. Lalu seperti apa spesifikasi serta fitur yang akan di sematkan di dalamnya ?



Oppo R809T bisa di kategorikan sebegai smartphone android dengan spesifiaksi serta fitur yang mumpuni dengan mengusung layar berukuran 4,7 inch serta resolusi 720p. Untuk sistem operasinya sendiri juga menggunakan sistem operasi android terbaru yakni Android 4.1.2 Jelly bean dengan tak lupa di sokong dengan kehandalan dari quad-core 1,2 GHz, dengan RAM 1GB.

Oppo R809T, Android Jelly Bean Quad Core layar 4,7 Inci


Fitur lainnya yang bisa anda temukan di dalam Oppo R809T ini adalah fitur kamera yang memiliki kamera dua buah, yaitu kamera utama 8MP (belakang) dan kamera sekunder 2MP (depan), dengan sudut pandang kamera 88 derajat. Jadi selain Oppo find 5 yang beberapa waktu lalu meluncur ke pasaran, Oppo juga akan melanjutkan proyek terbarunya ini untuk segera meluncur ke pasaran.



Tapi sayang sekali untuk informasi kapan akan beredar dan apakah akan di jual secara global masih belum bisa kami informasikan. Maka dari itu kita tunggu saja perkembangan selanjutnya mengenai berita Oppo R809T ini. Anda memiliki rencana untuk membeli sebuah tablet atau HP ?. Baca referensi kami terbaru mengenai HP dan Tablet rekomendari dari kami. Semoga membantu.

1 comments:


 
Support : Copyright © 2013. WIKI ASIA - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger