Home » , , » Sony Di Kabarkan Akan Siapkan Ponsel Quad Core Murah

Sony Di Kabarkan Akan Siapkan Ponsel Quad Core Murah

Sony Di Kabarkan Akan Siapkan Ponsel Quad Core Murah - Smartphone Quad Core saat ini memang sudah ada tersedia di pasaran. Namun hal tersebut tidak serta merta banyak di minati oleh para pecinta gadget tanah air. Meski memiliki performa yang keren abis dengan prosessor empat inti namun faktor harga lah yang mempengaruhi nilai jual serta ketertarikan konsumen untuk membeli smartphone quad core ini. Harga yang terbilang di atas rata rata smartphone dual core saat ini memang menjadi salah satu penyebab utama sepinya para pembeli untuk memiliki smartphone dengan prosessor quad core ini.
Sony Di Kabarkan Akan Siapkan Ponsel Quad Core Murah

Namun kini kabar gembira muncul dari pihak sony yang telah mengumumkan akan meluncurkan Smartphone Quad Core Murah yang akan di rilis pada tahun depan yaitu tahun 2013.Hal tersebut mulai terdengar setelah MediaTek baru saja mengumumkan bahwa Sony Mobile secara resmi telah meminta sampel MT6589 quad-core SoC untuk tujuan uji coba. Apakah anda tertarik untuk membelinya nanti kelak kalo sudah di rilis secara resmi?


Apabila prosesor tersebut ternyata cocok untuk digunakan, maka Sony diyakini akan melakukan pemesanan produk MT6589 ini dalam jumlah yang sangat banyak.


Sony Di Kabarkan Akan Siapkan Ponsel Quad Core Murah

MediaTek MT6580 merupakan prosessor mobile yang diproduksi menggunakan proses fabrikasi 28 nanometer. Chip yang satu ini berbasiskan Cortex A7 yang memiliki clock speed 1,2GHz dan sudah mendukung LPDDR2 RAM. 

Mengapa Sony bisa menghadirkan Xperia quad-core murah? Hal itu berkat prosesor mobile buatan MediaTek yang selama ini dikenal memiliki produk prosesor dengan harga yang murah. Kita tunggu saja bagaimana kelanjutan rumor mengenai berita smartphone Quad Core murah dari sony ini. Apakah akan benar benar terealisasikan pada tahun depan. Jika itu terjadi maka ponsel quad core Sony ini akan menjadi pesaing berat untuk kelas ponsel Quad Core yang saat ini sudah di miliki samsung galaxy S 3 dan juga gadget dari HTC.

0 comments:

Post a Comment


 
Support : Copyright © 2013. WIKI ASIA - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger